Jam Operasional Kerja

Senin - Jumat 09:00 - 18:00

082127062800

Tiktok Live: Cara baru Masa Kini untuk Pasarkan Bisnis Kamu

Ilustrasi-Tiktok-Live

Tiktok Live kini sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat, mulai dari orang tua hingga remaja pasti mengetahui salah satu fitur masa kini yang hadir dari aplikasi Tiktok. Penggunaan yang mudah dan dapat dijadikan sebagai sarana untuk berinteraksi secara langsung dengan orang lain dari berbagai wilayah tanpa batasan ruang dan waktu, membuat fitur Tiktok satu ini menjadi fitur yang banyak di gemari oleh masyarakat. Perkembangan zaman yang semakin modern dan global, menjadikan fitur pada tiktok ini sebuah solusi untuk melakukan pemasaran terhadap bisnis dalam rangka melakukan eksplore dunia dan menjaring lebih luas target pasar secara tidak langsung melalui interaksi sosial yang terjalin ketika melakukan Live. Sehingga, kamu memiliki peluang untuk menjangkau dan memenangkan persaingan pasar dunia.

Apa itu fitur  Live Streaming Tiktok?

Tiktok sendiri merupakan aplikasi media sosial yang saat ini menjadi perbincangan masyarakat dan mempengaruhi trend di seluruh dunia. Tampilan konten berupa video dengan durasi yang singkat dan dihiasi dengan berbagai sound yang dapat digunakan untuk melengkapi tayangan konten, menjadikan Tiktok sebagai aplikasi banyak digunakan oleh masyarakat. Sedangkan Tiktok Live atau bisa disebut juga dengan siaran langsung Tiktok merupakan salah satu fitur yang dihadirkan oleh aplikasi Tiktok dengan berbagai keunggulan dan daya tarik tersendiri yang memungkinkan pengguna untuk berinteraksi secara real time dengan orang lain. Sehingga dalam melakukan kegiatan digital marketing, kamu dapat memanfaatkan fitur pada aplikasi Tiktok ini, sebagai media untuk mempromosikan bisnis.

Manfaat Penerapan Fitur Tiktok Live Dalam Memasarkan Bisnis

Berbagai keunggulan yang ditawarkan dari penggunaan fitur Tiktok live ini, dapat dijadikan sebagai media bagi kamu yang ingin mengembangkan bisnis melalui pemasaran secara digital atau digital marketing. Jangkauan tiktok yang sudah meluas ke berbagai wilayah di dunia, menjadikan Tiktok senjata yang tepat untuk menghadapi dan memenangkan persaingan pasar dunia. Berikut beberapa manfaat dari penggunaan Tiktok untuk pemasaran secara digital pada bisnis kamu:

  1. Jangkauan luas
    Tingkat popularitas Tiktok yang saat ini kian meningkat, terlebih pada fitur Tiktok Live yang kian banyak diminati oleh para penonton membuat jangkauan pasar Tiktok jauh lebih luas. Sehingga, penerapan Tiktok live sebagai strategi untuk memasarkan suatu bisnis menjadi langkah yang tepat dalam rangka menghadapi persaingan pasar dunia yang kian ketat.
  2. Interaksi dapat terjalin secara real time
    Streaming yang dilakukan secara live membuat kamu dapat berinteraksi secara langsung dan real time dengan penonton dalam memasarkan produk maupun jasa pada bisnis yang dijalankan. Interaksi yang terjalin secara langsung, memungkinkan kamu untuk dapat mengetahui apa yang menjadi keinginan dari penonton terhadap bisnis kamu sekaligus melakukan branding secara tidak langsung.
  3. Meningkatkan Penjualan
    Keuntungan lainnya yang akan dirasakan dari penggunaan Tiktok adalah mempengaruhi tingkat penjualan dimana anda dapat melakukan promosi setiap produk atau jasa pada bisnis tanpa adanya batasan durasi dalam setiap streaming yang dilakukan dan dapat melakukan pembelian melalui kolom komentar. Terlebih, penggunaan live streaming memudahkan penonton untuk melihat secara langsung terkait detail produk atau penjelasan terkait jasa yang ada pada bisnis . Sehingga, kepercayaan penonton terhadap produk atau jasa kamu lebih terbangun dan mampu mempengaruhi tingkat penjualan bisnis.

Itulah beberapa ulasan terkait Tiktok Live yang merupakan fitur masa kini dari aplikasi Tiktok. Penggunaan Tiktok Live menjadi media yang wajib kamu pertimbangkan dalam melakukan pemasaran terhadap suatu bisnis. Melalui pemanfaatan live streaming pada Tiktok, binsis kamu dapat lebih menjangkau target pasar yang menjadikan peluang untuk memenangkan persaingan pasar dunia.

Info Menarik Lainnya

Share:

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Daftar Isi

Related Posts

social media

Tools Penting Social Media Management

Social Media Management akan membantu anda untuk berinteraksi dan lebih dekat dengan konsumen. Anda bisa mengontrol reputasi brand dengan lebih baik melalui media sosial. Pada dasarnya, anda

long tail keywords

Long Tail Keywords dalam Copywriting

Penulisan Copywriting Copywriting adalah suatu metode pembuatan materi, yang biasanya berupa tulisan, guna mengajak calon konsumen untuk membeli atau memakai barang atau jasa yang diiklankan.

Tentang Kami

Seratus Digital merupakan penyedia jasa iklan online dan jasa pembuatan website dengan tim yang profesional, tersertifikasi, dan berpengalaman lebih dari 5 tahun.

Layanan

Jasa Iklan Social Media Jasa Pembuatan Website

Kenapa Kami?
Seratus Digital terbukti memiliki strategi untuk membuat bisnis Anda berkembang, sukses, dan mendapatkan keuntungan maksimal di dunia digital.

Copyright © 2022 seratusdigital.com